Jumat, 27 Agustus 2010

The Miracle of Al-Quran


Al-Quran dan kimia (Massa atom relatif Fe)

Teman-teman, ada yang ingat hari ini tangal berapa? Ya, hari ini tanggal 17 Ramadhan atau bertepatan dengan nuzulul qur'an (turunnya Al-Qur'an). Di sini kami mau sharing ilmu nih, tentang keajaiban Al-Qur'an. Sebenarnya banyak banget keajaiban Al-Qur'an yang sudah dibuktikan secara ilmiah. Tapi karena kesempatan terbatas, kami mau sharing tentang Al-Qur'an dan kimia aja ya!

Sebelumnya, ada yang tahu massa atom relatif besi/Fe? Jadi, ada yang bilang Ar-nya itu 56,8 atau 58, tetapi ternyata Fe stabil dengan Ar=57. Nah, cobalah buka Al-Qur'annya masing-masing deh, lihat surah ke-57, yaitu surah Al-Hadiid. Dan ternyata, Al-Hadiid itu artinya besi!

"…Dan Kami turunkan besi yang padanya terdapat kekuatan yang hebat dan berbagai manfaat bagi manusia ...." (Al Qur'an, 57:25)

Wow, Subhanallah! Kalau teman-teman pada bilang ini sebuah kebetulan, itu nggak mungkin banget, karena Allah menciptakan semuannya teratur dan tidak asal-asalan.

Semoga dengan salah satu keajaiban Al-Qur'an ini kita bisa jadi lebih bangga sama kitab kita! Tentunya kita juga bisa mencari keajaiban-keajiban dari Al-Qur'an itu sendiri.

Written by: Amellia - XII IPA 1

Dimana Tempat Ngabuburit Rekomendasi Kalian?



Aulia Rahmi :


"Dimana aja yang penting sama pacar!"







Andi Eka S. :


"PIM!!"







Adityo Suryo :


"XXI"






Fadiah Khairina :



"Di mobil, jalan kemana aja tanpa tujuan"








Raditya Jaelani :


"Di BC (Basecamp Balaikota)"








Dian Nur Amalia


"DUFAN atau Botani Square"

Kamis, 26 Agustus 2010

The Most “did” things when you are waiting for maghrib time at home

Walaupun ada setumpuk jadwal buka bersama di luar, tapi pasti ada jatah untuk buka puasa di rumah? Apa sih yang biasanya sering di lakukan para remaja saat menunggu waktu berbuka puasa di rumah? Survey membuktikan :

1. Tidur

Kebanyakan orang sampai di rumah dalam keadaan lelah. Jadi nggak heran kalo sesampainya di rumah banyak dari mereka yang langsung masuk kamar, ganti baju, dan tidur! Sampai nanti dibangunkan oleh suara adzan Maghrib yang menjadi sangat spesial di bulan Ramadhan ini. Puasa nggak kerasa, bangun tidur langsung buka! Benar–benar nikmat ramadhan!

2. Online
Twitter, Facebook, dan social networking sites lainnya merupakan hal yang tidak bisa lepas dari hidup remaja masa kini. Selain tidur, online juga merupakan salah satu kegiatan favorit remaja saat menunggu waktu berbuka. “Kalau di rumahnya nggak langganan internet bagaimana?”. “Loh, kan ada handphone! Ada twitter for blackberry, atau opera mini.” Remaja sebisa mungkin akan update status twitter mereka apalagi di waktu senggang menuju buka puasa. Bisa ngobrol sama teman dimana aja tanpa terhalang ruang dan waktu.

3. Les, kerjaan anak kelas XII SMA

Karena kita (angkatan Perisai Ksatria Smansa Bogor) telah menginjak kelas XII, tentunya les/bimbel adalah salah satu “busy-maker” kita. Karena jadwal les selalu sepulang sekolah, nggak jarang les jadi sarana menunggu buka puasa. Apalagi kalau les private di rumah (sesuai kan sama tema wacana kita). Kalau lesnya nggak di rumah juga nggak masalah, les tetap bisa jadi pengisi waktu kok.

Itulah 3 kegiatan yang paling sering dilakukan ketika menunggu waktu buka puasa di rumah menurut survey XII IPA 1. sebenarnya ada 1 hal positif yang bisa kita lakuin di waktu menunggu buka puasa, apakah itu? Tadarus! Selain bisa memperkuat iman, nambah pahala, bisa bikin hati tenang dan puasa jadi nggak kerasa loh.

Apa yang kamu lakuin buat nunggu buka puasa di rumah? You decide!

Sumber : Bayu Rizky Putra - XII IPA 1

Happy Ramadhan Vs Ramadhan Happy

Mr. X :
"Coba deh kalian perhatikan gambar ucapan Happy Ramadhan di samping. Kayaknya banyak banget larangan buat kita di bulan puasa. Sedih nggak sih?"

Mr. Z :
"Eits tunggu dulu, semua larangan itu ada gunanya loh. Apalagi puasa itu kan ibadah, ajang kita untuk menambah pahala dan mendekatkan diri kepada Allah"

Mr. X :
"Tapi kan lapar, haus.. "

Mr. Z :
"Sadar nggak sih kalian kalo sebenernya larangan itu melatih daya tahan tubuh kita? Melatih tingkat kesabaran kita. Dan satu lagi, Melatih kita untuk bisa menahan hawa nafsu.

Mr. X :
"Iya juga ya. Justru poster itu mengingatkan kita tentang hal-hal yang tidak boleh kita lakukan di Bulan Ramadhan and give us a happy Ramadhan, bukan malah mengisi Ramadhan dengan senang-senang! Terima kasih Ya Allah Engkau telah mempertemukanku dengan Ramadhan tahun ini"

Mr. Z :
"See? Be Positive and get your own happines!"

Happy Ramadhan Happy!

Sumber : Bayu Rizky Putra A - XII IPA 1

Rekomendasi Tempat Beli Baju Lebaran

Tradisi beli baju lebaran khas banget di akhir bulan Ramadhan. Masih bingung mau beli baju lebaran dimana? Coba liat rekomendasi berikut ini :

1. Departemen Store

Departemen Store seperti Matahari atau Yogya bisa jadi pilihan kamu, loh. Mereka menjual barang–barang berbagai merk, dari yang “no name” sampai dengan merk terkenal. Tentunya disaat special seperti Ramadhan sekarang ini akan ada banyak diskon yang mereka tawarkan. Lumayan kan, murah, meriah, bagus dan nggak pake malu karena nggak belanja di pasar becek.

2. Mangga Dua

Mangga dua! Buat para cewek yang doyan shopping pasti sudah akrab sama tempat yang sering disebut Mangdu ini. Surga bagi kaum wanita. Ada banyak sekali barang dari mulai aksesoris sampai gaun malam dijual disini. Mulai dari pedagang di lapak–lapak kecil sampai butik yang menempati kios di lantai atas. Selama kalian pintar memilih (untuk barang di lapak pedagang lantai bawah) kalian bisa dapet barang yang worth it kok. Ajak mama kamu buat shopping bareng sekaligus jadi advicer dan guardian angel kamu ketika berbelanja.

3. Tanah Abang

Suasana jual – beli tanah abang

Si Abang emang kagak ada matinye! Tanahnye luas bener di Kota Jakarte! Di Tanah Abang, kamu nggak Cuma bakal nemuin toko pakaian, tapi segala kebutuhan rumah pun ada di sana. Siapa tahu aja mama papa kamu mau beli property buat “ngisi” rumah biar tampilan saat lebaran jadi berbeda. Ditambah harganya miring, loh!

4. Distro

Nah buat kalian anak distro, kalian pasti bakal menyambangi distro favorit kalian buat beli baju lebaran. Ada banyak pilihan distro, loh. Di Bogor, untuk daerah Pakuan kamu bisa nemuin Obvious Distro, Halte, dan 4Bidden yang menjual barang–barang Ouval Research. Kalau kamu belum puas, kamu bisa sambangin surga distro yang ada di Jl. Tebet Utara Dalam (nggak jauh dari St. Tebet dan SMPN 115 Jkt). Di sana kamu bakal menemukan banyak banget distro. Kamu bisa jalan menyusuri jl. Tebet Utara Dalam dengan distro di samping kanan dan kiri kalian, tinggal pilih deh di distro mana kamu mau belanja. Ada Bloop, Endorse, Nanonine, Noinbrand, Ouval Research dan lain–lain. Kalo kamu keasyikan belanja sampai lupa waktu dan jam kamu sudah menunjukan pukul 5 sore, kamu nggak perlu bingung buat cari tempat buka puasa. Di sana ada banyak pilihan buat makan, mulai dari pecel lele, restoran bebek, sampai resto pasta and grill.

Happy Shopping Guys! Good Luck!

Sumber : Bayu Rizky Putra A - XII IPA 1

Berdoa di bulan Ramadhan

Aturan untuk shoum di bulan Ramadhan telah ditetapkan Allah SWT dalam surat Al Baqarah dari ayat 183 sampai ayat 187. Hampir seluruh ayat tersebut terdapat kata-kata shoum:
(al-baqarah: 183)


(al-baqarah: 184)


(al-baqarah: 185)


(al-baqarah: 187)


Hanya ayat 186 yang tidak mengandung kata shoum:





“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.”

Peletakan ayat ini diantara ayat-ayat tentang shoum Ramadhan bukan tanpa maksud. Kalau ditilik dari asbabun nuzul ayat ini adalah berkenaan dengan datangnya seorang Arab Badui kepada Nabi SAW yang bertanya: “Apakah Tuhan kita itu dekat, sehingga kami dapat munajat/memohon kepada-Nya, atau jauh, sehingga kami harus menyeru-Nya?” Nabi SAW terdiam, hingga turunlah ayat ini. (Diriwayatkan oleh Ibnu Jarir, Ibnu Abi Hatim, Ibnu Marduwaih, Abussyaikh dan lain-lain).

Menurut riwayat lain, ayat ini turun berkenaan dengan sabda Rasulullah SAW: “Janganlah kalian berkecil hati dalam berdoa, karena Allah SWT telah berfirman ‘Ud’uni astajib lakum’ (berdoalah kamu kepada-Ku, pasti aku mengijabahnya)” (QS 40:60). Berkatalah salah seorang di antara mereka: “Wahai Rasulullah! Apakah Tuhan mendengar doa kita atau bagaimana?” Sebagai jawabannya, turunlah ayat ini (Diriwayatkan oleh Ibnu ‘Asakir yang bersumber dari Ali.)

Menurut Sayyid Qutb dalam kitabnya Fii Zhilalil Quran, Allah menjawab langsung tentang keberadaanNya yang sangat dekat dan langsung berfirman bahwa Dia akan mengabulkan segala doa kita. Dalam ayat ini juga terdapat tiga syarat untuk diterimanya suatu doa. Pertama, doa tersebut harus dipanjatkan kepada-Nya secara langsung. Jadi janganlah kita berdoa kepada mahluk Allah seperti jin, makam atau pohon. Dan kalaupun berdoa akan lebih baik apabila doa tersebut diucapkan secara langsung kepada-Nya. Syarat kedua dalam berdoa adalah kita harus memenuhi segala perintah Allah SWT. Seperti ketika seorang anak sebaiknya mengikuti nasehat/perintah orang tuanya untuk mendapatkan yang diinginkannya. Sedang syarat ketiga adalah kita harus beriman kepada-Nya agar doa kita diterima.

Walaupun ayat 186 ini tidak mengandung kata shoum, tapi penempatan ayat ini menunjukkan pentingnya kita berdoa pada bulan Ramadhan. Hal ini sesuai dengan hadits nabi SAW:



“Orang yang berpuasa memiliki doa yang mustajab pada waktu berbuka.” (Diriwayatkan oleh Imam Abu Dawud)

Atau dalam hadits lain, nabi SAW bersabda:






“Ada tiga orang yang tidak akan ditolak doanya yaitu pemimpin yang adil, orang yang berpuasa sehingga dia berbuka dan orang yang dianiaya. Doa mereka diangkat oleh Allah di bawah awan pada hari kiamat dan dibukakan untuknya pintu-pintu langit dan Allah berfirman, ‘Demi keagungan-Ku, Aku akan menolongmu walaupun sesudah suatu waktu’”(Riwayat Imam Ahmad, Tirmidzi, Nasai dan Ibnu Majah)

Demikianlah, urgensi dari berdoa dalam bulan Ramadhan karena hal itu meningkatkan kemungkinan doa kita diterima. Maka perbanyaklah kita berdoa dalam bulan Ramadhan. Semoga Allah SWT menerima doa kita.

Wallahua’lam bish showab.

sumber: http://kultum.wordpress.com/

Kiat-Kiat Lancar Puasa

1. NIAT. Tanpa niat apapun nggak bisa dilakukan.

2. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan

3. Sahur dengan makanan yang bergizi

4. Jangan mengeluh atau selalu mengingat–ingat rasa lapar kamu

5. Sibukan diri dengan aktivitas yang bermanfaat atau ibadah yang semakin
mendekatkan diri kepada Allah. (Sambil menyelam minum air. Nggak ingat lapar namun mendapatkan pahala)

6. Yang paling penting jalani semuanya dengan ikhlas.

Buka Puasa Kenyang dan Nyaman

Mc Donald's

Kenapa Mcd? seperti yang kalian tahu, McD punya kompetitor seperti KFC, A&W, Texas Chicken, CFC, dll. Tapi dari semua itu, menurut saya McD yang paling cocok buat remaja seperti kita. Alasannya :

1. Serve yang cepat. Tentu kita tidak mau menunggu lama, apalagi jika kita memesan di detik–detik berbuka puasa.

2. Banyak paket menu yang pas dengan kantong kita.

3. Mau ngemil? Tinggal pesan paket “Goceng” semua Rp 5.000,00 ada spagetti, bubur ayam, coke float, mc flury (ice cream) regular French fries etc.

4. Mau makan berat? Ada paket panas medium seharga Rp 18.000,00. You’ll got 1 rice, 1 chicken, 1 regular coke. “Kurang puas, nih. Cuma itu aja isinya!” Tenang, pilih saja panas special seharga Rp 20.500,00. You’ll got 1 rice, 1 chicken, 1 scrambled egg, 1 regular coke. “Masih kurang tuh isinya!” Wah, makan kamu banyak, ya? Ada paket panas lain yang bisa ditambah sup ayam.

5. Nggak mau makan nasi? Tenang, ada banyak paket burger + coke + fries. Harga mulai dari Rp 15.000,00 – Rp 30.000,00. Tinggal pilih deh mana yang cocok sama kantong dan perut kamu!

6. Tempat yang nyaman buat kumpul bersama teman–teman sambil buka puasa.

7. Free hotspot. Nggak bawa laptop atau mungkin nggak punya? Tenang, ada komputer yang bisa dipakai internetan kok. Free!

8. Full AC. Jai kalau kamu adalah tipe anak yang nggak kuat kalo nggak ada AC, santai kayak di pantai aja.

Di Bogor ada 3 McD. Mcd Plaza Indah Bogor, Lodaya, dan Hero Pajajaran. Kalau kamu termasuk orang yang mementingkan “keeksisan dan kegaulan then you should choose McD lodaya! Tempatnya asik. Gayanya modern minimalis dan sesuai dengan lifestyle anak muda masa kini. Dijamin kamu nggak malu nongkrong di sini. Banyak banget anak–anak gaul yang makan di sini, bisa jadi kebanyakan dari mereka adalah temen-temen atau adik kelas kamu. So jarum eksismeter kamu bakal nunjukin angka tertinggi!

Kalau kamu mentingin kenyamanan dan privasi dimana kamu nggak banyak bertemu sama orang yang kamu kenal, kamu bisa pilih McD Hero Pajajaran. Gayanya memang masih bergaya McD zaman dahulu kala, tapi cozy kok. Plus nggak terlalu banyak “orang eksis” so privasi kamu bersama teman–teman akan lebih terjaga, suasana pun menjadi lebih tenang.

Kalo kamu akan ngabuburit sambil belanja di mall, maka kamu bisa pilih McD Plaza Indah Bogor di daerah Jl. Soleh Iskandar (Jl. Baru). Jadi begitu kamu udah puas shopping di atas, kamu bisa langsung turun ke bawah dan makan. Buka puasa di McD? Asik kok!

Restoran Sunda

Banyak orang yang hobi masakan sunda, secara kita tinggal di daerah sunda. Nasi timbel komplit + ta’jil biasanya jadi andalan restoran sunda untuk menjamu tamu–tamunya saat berbuka puasa di bulan ramadhan. Cinta kuliner khas Indonesia itu bagus, loh! Jangan takut di bilang norak atau ketinggalan zaman karena nggak buka puasa dengan western style. Justru sensasi makan nasi timbel tanpa sendok-garpu sambil lesehan bareng temen-temen punya sensasi yang nggak kalah menariknya. R.M. Ampera adalah salah satu restoran sunda andalan orang selain R.M. Fatmawati.

'D leuit

Kalian benar-benar harus coba buka puasa disini bareng teman–teman! Suasananya asik banget dengan arsitektur yang di dominasi oleh kayu yang tentunya membawa nuansa nyaman dan bikin kita betah ngobrol dan bersantai bareng kerabat terdekat kita. Makanannya lekker, mulai dari masakan sunda sampe seafood. Emang top deh ‘d Leuit! Saking asiknya, d’ Leuit selalu ramai dihadiri pengunjung. Lihat saja areal parkirnya yang penuh terus. Ya, mungkin di siang hari selama bulan ramadhan ini berkurang sedikit, hehe.

Or do the Delivery Order (No place feels like home)


Sumber : Bayu Rizky Putra - XII IPA 1

Taman Kencana, tempat paling pas berbuka puasa

This is it! Food place recommendation ala Mr. Eater!

Taman Kencana

Siapa sih yang nggak tau taman kencana? Kalau Evelyna Setiawan (suka muncul di TV bersama Feni Rose dan selalu menawarkan bisnis property such as perumahan, apartemen, mall dll) punya slogan “One stop living concept” maka “Taken” begitu taman kencana biasa dipanggil bisa dibilang punya slogan “One stop eating concept.” Kenapa? Kalian bayangkan saja, di tempat se-strategis ini (di tengah kota, mudah dijangkau, tempat nongkrong anak-anak gaul bogor) terdapat banyak banget tempat makan yang jadi favorit anak-anak muda. Kamu bisa pilih sesuka hati kamu, mulai dari makanan sunda sampe makanan eropa. Kalo kamu lagi berencana buat bikin acara buka bersama temen-temen kamu, dateng aja ke tempat – tempat makan di “taken” lalu booking tempatnya. “Kalo uda di booking orang gimana?” Tenang, mati satu tumbuh seribu, dibooking satu yang lain di serbu! Masih banyak pilihan lain kalo emang tempat yang kamu mau uda di booking. Mau tau ada apa aja di daerah Taman Kencana? Here we go!


  • Waroeng Taman

Caf̩ yang terkenal banget buat kawula muda. Caf̩ ini menjual berbagai macam makanan mulai dari Indonesia, chinesse, dan lain Рlain. Mau siomay? Ada! Mau nasi goreng? Banyak! Mau apalagi? Banyak banget makanan-manakan yang sudah tidak asing bagi lidah Indonesia disini.

Masalah harga kalian ga perlu khawatir, cocok banget sama kantong pelajar. Makanan paling mahal berkisar antara Rp 25.000,00 – Rp 30.000,00. Tiap ramadhan, mereka selalu menyediakan paket buka puasa, kamu bakal dapet ta’jil di setiap paketnya. Tempatnya cozy dan romantis, mereka akan siapin lilin – lilin di tiap meja yang membuat kita betah buat stay disana. Enak banget buat ngobrol bareng temen-temen sambil menikmati hidangan buka puasa. “Tapi banyak pengamen!” eiitts.. jangan salah, pengamennya bagus-bagus loh.. ga kayak yang di lampu merah kebanyakan. So don’t worry!


  • Sop Buah Pak Ewok

Dari namanya aja sudah dapat diketahui kalo tempat ini menjual Sop buah! Bayangin deh, kalian sudah lelah beraktivitas seharian, kepanasan, puasa pula, tau – tau buka puasa dapet Sop buah yang di dalemnya ada berbagai macam buah segar seperti strawberry, kemang, jeruk, leci, melon dll, ditambah sama kuah susu yang sehat dan dihiasi dengan potongan – potongan es yang membuat mangkok sop buah itu jadi “keringatan” bin dingin bin seger bin maknyesss di tenggorokan! pasti bikin ngiler kan? Haha.. uda puas makan sop buah buah untuk membatalkan puasa, kamu bisa pesen menu-menu main-coursenya. Ada banyak pilihan seperti siomay, mie baso, dll. Harga sangat terjangkau. Berkisar antara Rp 6000 – Rp 15.000,-


  • AgriPark

Tempat ini unik banget! Kalian bisa main sepuasnya di area mereka sambil ngabuburti. Ketika sudah mendekati waktu maghrib, kalian tinggal dateng ke stand makanan yang ada disana dan pesan makanan yang kalian mau.


  • Kedai Kita

Salah satu jagoan juga nih selain Wartam alias Waroen Taman. Tahu kenapa? Makanan disini enak – enak banget dan murah so pasti! Kalau kata orang – orang harga kaki lima rasa bintang lima! Haha yaa walau emang ga mungkin semurah makanan kaki lima juga sih! Mau masakan Indonesia? ADA! Mau masakan italic yang lekker? ADA! Mulai dari fettucini, spagetti, sampe pizza tipis khas itali ada disini.

Soal tempat jangan ditanya, cozy abis! Kamu bisa pilih meja dengan laying chair yang nyaman, meja dan kursi standar, atau kamu bisa “lesehan” bareng sama temen-temen kamu. Resto ini dibangun di areal rumah dengan gaya arsitektur tua yang pasti bikin kita merasa seperti dirumah. Seru deh pokonya buat buka puasa bersama sama teman terdekat!


  • Ayam Bakar Panas

Mungkin tempat yang kerap disebut ABP ini gak cocok buat buka bersama teman – teman “sabondoroyot,” tapi buat bareng sahabat terdekat atau bahkan pacar kamu, ga ada salahnya kok. Kenapa teruntuk orang jawa? Karena rasa ayam bakarnya manis! Kecapnya meresap! Orang – orang jawa pasti suka. buat kalian yang bukan orang jawa ga perlu khawatir, ada sambal kok! Bisa jadi solusi yang mantep tuh, makan ayam bakar lezat dengan bumbu meresap ke dalam di temani sambal ulek yang “hot” cukup punya budget Rp 20.000,- sampai Rp 25.000,- kamu bisa makan kenyang BERDUA!


Masih banyak banget tempat-tempat makanan enak di taken!

This is the list:

  • International Food (Macaroni Panggang, Lasagna Gulung, o’ Lounge, Ikkito)

  • · Indonesian Food (Sate Pak Haji dan kawan – kawannya yang seluruhnya bertempat di samping wartam, S’ One café, Rumah Salak, Sop Buntut Ma’ Emun)

  • · Dessert (Rumah Cupcakes, Death By Cholocate, berbagai macam es dan dagangan lain yang di jual di pinggir taman, ‘D Fla cake house, Pia Apple Pie, Klappertart)
  • · Mid – east food include “sisha” (Mid – East Resto, Ali Baba)

  • · Tempat “Ngopi” sambil internetan (The Coffee Pot)

Tuh! Bisa kalian lihat sendiri kan ada banyak banget pilihannya, mulai dari tempat ngabuburit, tempat buka puasa yang nyaman, makanan yang variatif dan enak, harga yang ga bikin kantong kering, tempat santai setelah berbuka puasa yang enak buat kongkow-kongkow bareng teman-teman, tempat nyemil kalau kalian lapar lagi setelah bersenda gurau sama teman – teman lama, udah deh pokoknya Taman Kencana super duper lengkap! Kalo kamu mau tau lebih jauh, tinggal dateng, dan rasain sendiri gimana sensasinya makan di “Taken”!

Sumber : Bayu Rizky Putra, XII IPA 1

Buka puasa sendirian? Tidak lagi!

Buka puasa adalah hal yang paling ditunggu–tunggu selama bulan ramadhan. Ada yang menunaikannya bersama keluarga di rumah ataupun bersama kerabat dekat. Buat remaja-remaja gaul seperti kita, pasti ada setumpuk jadwal buka puasa bersama. Mulai dari teman-teman kelas, teman-temsn ekskul/organisasi, bahkan sampai teman-teman SD biasa selalu berkumpul untuk melaksanakan buka puasa bersama. Apa aja sih yang mesti kita siapin buat acara seperti ini? Let’s check this out!

  • Kumpulkan nomor/ facebook / twitter temen2 kamu! Ajak mereka buat buka bersama
  • Tentukan tanggal yang pas, nggak bentrok sama jadwal les atau dengan jadwal buka bersama lainnya.
  • Tentukan tempat! Nah yang ini penting banget! Tempatnya harus :
    1. Mudah dijangkau dengan kendaraan apapun!
    2. Nyaman. Jadi kalian bisa ngobrol tanpa merasa risih (liat juga kapasitas tempatnya)
    3. Murah. Biar cocok sama kantong semua peserta acara.
    4. Makanannya enak dan beragam, jadi tiap orang bisa pilih makanan favorit mereka dan nggak perlu mikirin apakah mereka akan salah pilih menu karena makanan di tempat itu delicious!
  • Booking tempat! (Tentu harus! Apalagi kalo teman-teman kamu banyak)
  • Tentukan jam kumpul kalian dan dimana.
  • Informasiin ke teman-teman kalian, berapa budget yang harus mereka siapkan, jadi ga ada istilah “nombokat the end of the event!
  • Make sure mereka semua dateng, biar rame! Siapin juga beberapa kegiatan such as games or sharing time biar acara kalian nggak ngeboringin'.


Jika hal – hal diatas sudah kamu lakukan, kemungkinan acara buka bersama kamu bakal seru dan jadi bahan pembicaraan buat beberapa hari setelahnya. Kalaupun nggak, at least it becomes a sweet memory of “breaking your fasting”‘ 'till the next Ramadhan!

Sumber : Bayu Rizky Putra - XII IPA 1

Pemilihan Ketua Angkatan Perisai Ksatria

NOMINALIS KETUA ANGKATAN PERISAI KSATRIA

AHMAD GHANI
XII IPA 1
supel, peduli dan bertanggungjawab

Hall of Fame



Nur Adhinugraha adalah siswa 12 IPA 1 Smansa Bogor yang akrab dengan panggilan Adhi. Ia lahir di Bogor pada 25 Mei 1993. Selaku ketua kelas 12 IPA 1, ia supel kepada seluruh warga kelas dan bertanggungjawab serta sopan kepada setiap guru yang mengajar. Bukan hanya di kelas, ia pun berprestasi mewakilkan nama baik sekolah. Prestasi yang pernah ia raih adalah:

Juara 1 Olimpiade MIPA se-Jabodetabek ICMI (IKatan Cendikiawan MUslim se-Indonesia) thaun 2004, Peringkat 1 Olimpiade Matematika Kota Bogor OSN (Olimpiade Sains Nasional) tahun 2004, Juara 3 Lomba Mata Pelajaran tingkat Kota Bogor Dinas Pendidikan Pemkot Bogor 2004, Juara 2 Olimpiade Matematika Tingkat Kota Bogor OSN 2006, Peserta Training Center Olimpiade Sains SMP Tingkat Internasional (Internatonal Junior Science Olympiad, IJSO) 2007, Juara 3 LCT (Lomba Cepat Tepat) SSP KIR-OSIS SMANSA Bogor 2007 , Juara 1 LCT SSP KIR-OSIS SMANSA Bogor 2008, Peserta Matematika Ria Tingkat Nasional Pesta Sains IPB 2008, Peserta Lomba Pengetahuan Hukum dan HAM 2009, Semifinalis Kompetisi Fisika Tingkat Nasional Pesta Sains IPB 2009, Juara 1 Olimpiade Fisika Tingkat Kota Bogor OSN 2010 dan Juara 1 Siswa Berprestasi Kota Bogor.

Alhamdulillah, Nuradhi pun dikenal dengan orang yang taat beribadah dan fasih membaca Al-Quran.

Rabu, 25 Agustus 2010

Jangan Salah Pilih Jurusan dan Profesi

PRAKTISI TEKNOLOGI INFORMASI
"Hidup dan mati bersama komputer"


Memang nggak gampang pada awalnya menggeluti bidang programmer karena kita harus teori dasar komputasi yang dibutuhin untuk membuat program, tapi semua ini akan dipelajari di Jurusan Informatika dan apabila berhasil, kita bisa mematenkan program karya itu. Aneh rasanya kalo hari gini lulusan Teknik Informatika susah nyari kerja. Kenapa? Jelas, untuk semua perusahaan, mereka butuh tenaga ahli semacam IT. Seandainya kita punya pemikiran untuk bisa berbisnis, jurusan ini sangat memungkinkan. Lihat saja tokoh-tokoh sukses seperti Bill Gates (Microsoft), Mark Zuckerberg (Facebook), Jerry Yang (Yahoo) dan Larry Page dan Sergey Bean (Google).

BROADCASTER
"Belakang dan depan layar"


Sebagai orang kreatif, seorang broadcaster bakal menjadi ide di balik layar. Banyak yang sukses menjadi produser, tim kreatif ataupun news director. Kalau bakat kita justru tampil di depan ayar, justru lebih bagus karena akan membuka peluang untuk menjadi presenter dan penyiar. Orang awam berpikiran kalo kita bekerja di penyiaran, secara teknis pasti dipegang cowok. Padahal nyatanya nggak, cewek cowok sama aja. Asiknya lagi, bidang ini bersifat praktek minded, tidak ada berhitung, wajib magang dan belum lagi kita akan memiliki dosen yang heboh!

DOKTER
"Idaman orang tua"


Jangan khawatir dengan biaya kuliah yang mahal di Fakultas Kedokteran, soalnya setelah kita lulus dan jadi dokter, ga butuh waktu lama untuk 'balik modal'. Apalagi kalau kita bisa jadi dokter spesialis. Menjadi dokter juga merupakan profesi paling mulia, hitung-hitung tabungan amal. Kalau kita termasuk orang yang suka bergaul dan memperbanyak relasi, jadi dokter adalah plihan yang tepat.

DESAINER GRAFIS
"Menyampaikan pesan lewat visual"


Seneng ngegambar? Nah, daripada corat-coret nggak jelas, mending cari penyaliran yang bisa bikin kita dapetin uang dari hobi ini. Setelah resmi lulus, ada banyak peluang pekerjaan terbentang di hadapan kita. Selain bekerja di bidang graphic house, kita juga bisa bekerja di biro iklan, percetakan dan penerbitan. Dari namanya aja, udah keliatan kalo jurusan desain komunikasi visual itu bakal banyak berkutat dengan hal berbau teknologi dan multimedia, jadi sama sekali nggak ada kesempatan untuk gaptek alias gagap teknologi!

ARSITEK
"Sang seniman bangunan"



Menjadi seorang arsitek ternyata seru. Kaita bisa mengkreasikan segala macam yang berdiri di muka bumi ini sesuai dengan keinginan, tentunya tetap berpegang pada kaidah yang udah ada. Bekerja di belakang meja juga bisa dilakukan oleh lulusan arsitek. Caranya? Dengan menjadi konsultan arsitek. Mau jadi kontraktor pun bisa karena disini nih biasanya para alumni arsitek mengais nafkah. Bukan nggak mungkin seorang arsitek bisa menjadi trendsetter. Seru!

MILITER
"Penjaga kedaulatan NKRI"


Menjadi pahlawan adalah keinginan setiap orang. Dengan menjadi prajurit TNI, kita bisa jadi pahlawan. Menjadi bagian dari sebuah perdamaian memiliki nilai kebanggan tersendiri. Selain ambil bagian dalam sejarah, kita juga bisa jalan-jalan ke luar negeri! Kita dilatih untuk bisa bertahan di segala macam situasi dan kondisi. Pelatihan yang udah diberikan semasa belajar membuat kita menjadi lebih kuat secara fisik maupun mental. Dan beda dengan yang lainnya, keuntungan belajar di Akmil adalah bebas biaya alias gratis. Udah gitu, kalau lulus, kita bisa langsung bekerja.
AKUNTAN
"Maestro hitung-hitungan"



Bukan dicari kayak polisi ngejar buronan tapi dicari karena dibutuhkan soalnya posisi akuntan ini penting banget untuk membuat laporan keuangan perusahaan. Bahkan instansi pemerintahan pun membutuhkan bantuan akuntan. Jadi jangan takut nganggur setelah lulus nanti. Meskipun akuntan itu termasuk rumpun sosial, jangan harap tidak menemukan matematika disini. Bedanya, terletak pada objek yang dihitung, yaitu uang. Jadi kita harus teliti dan hati-hati. Dan asiknya, belum jadi akuntan beneran pun kita udah bisa main saham. Tapi mainnya sambil belajar. Dengan software khusus, kamu bisa mengamati pergerakan harga saham dunia. Belajar jadi investor sekaligus pengamat saham juga. Kesempatan karir makin terbuka luas kan?

AHLI BIDANG TEKNIK
"Insinyur = menantang!"



Emang lulusan desain grafis aja yang bisa ngedesain? Lulusan teknik juga bisa. Bahkan objek desainnya nggak tanggung-tanggung, gedung pencakar langit! Seru juga menciptakan suatu bangunan dari nol hingga berdiri kokoh. Kalo lulusan teknik mesin, karirnya nati nggak jauh-jauh dari ngurusin mesin. Buat yang alergi pelajaran matematika, fisika dan kimia, jangan nekad masuk teknik. Man, nominal gaji seorang insinyur terhitung fantastis lho! Banyak perusahaan perminyakan dan pertambangan ngincer insinyur untuk dipekerjakan di pabrik mereka. Kalo nggak mau kerja di pabrik atau desain bangunan, insinyur juga bisa kerja di marketing membantu perencanaan, instalasi dan penggunaan produk. Lingkupnya sangat luas bukan?
WARTAWAN
"Journalist is cool"



Jadi jurnalis itu sama aja kayak pindah ke dunia yang 'baru'. Dunia yang akan bikin kita excited tiada akhir, sekaligus membuka mata hati dan menambah wawasan kita hingga kita tersadar bahwa masih banyak hal yang selama ini belum kita ketahui. Bukan bohong atau berlebihan, tapi faktanya di bidang kewartawanan kita akan menemukan orang yang berbeda, yang sulit diprediksi karakternya. hmm nggak gampang dijalanin dong? Emang! Mau jadi wartawan di media cetak atau elektronik memerlukan persiapan matang. Melalui pena dan kameranya, wartawan punya kekuatan super buat meyebarkan informasi hingga ke penjuru bumi. Menyenangkan? Pastinya!

DUNIA FASHION
"Beragam dan menjanjikan"


Kalau ngomongin soal karir di bidang fashion, selama ini mayoritas dari kita taunya cuma kalau nggak jadi fashion designer ya jadi fashion stylist. Makanya jarang ada cowok yang berminat. Padahal sebenarnya nyemplung di bidang fashion, link-nya bisa juga ke fashion product dan fashion business.

This is our class, xii ipa 1

Hallo, we are from 12 science 1 !

Welcome to our blog

Sebelumnya kami ingin memperkenalkan kelas kami terlebih dahulu. Kami kelas 12 ipa 1 angkatan Perisai Ksatria. Di post kami yang ini, kami hanya ingin memperkenalkan kelas kami secara garis besar.

Oke, kami mulai dari memperkenalkan wali kelas kami. yaitu, Bu Mulyati Sutarlam, beliau adalah guru mata pelajaran PKN di sebagian kelas 12. Beliau adalah guru yang sangat baik dan sangat bertanggung jawab.


12 ipa 1 terdiri dari 45 siswa, dan setiap siswa memiliki berbagai sifat. Mulai dari yang rajin, pinter, berprestasi, males, bandel, ga bisa diatur semuanya ada di kelas ini. But we'll be together until next 8 months, sampai kita pisah di universitas. Jadi, kami harus selalu kompak.

Kayanya cuma segini aja perkenalan dari kelas 12 ipa 1. Di posting kami yang ini mungkin hanya sedikit tulisanya. Di post yang lain kami akan memberikan lebih banyak hal-hal dan rekomendasi yang menarik.